Kiat:

Bagaimana menemukan alat ini:

Konsol Utama > Data > Brankas

Tidak semua versi perangkat lunak keamanan Trend Micro memuat fitur ini.

Bagaimana Brankas memproteksi berkas sensitif?

Brankas menyediakan ruang aman yang diproteksi kata sandi guna menyimpan bekas-berkas sensitif. Jika Anda melaporkan kehilangan atau kecurian komputer, Brankas akan tersegel secara otomatis, memblokir akses ke semua yang ada di dalamnya, bahkan jika seseorang memiliki kata sandi yang benar.

Tipe enkripsi apakah yang memproteksi berkas di dalam Brankas?

Brankas menggunakan algoritme Advanced Encryption Standard (AES) dengan kunci 128-bit untuk menjaga keamanan berkas. Seseorang hanya bisa mengakses berkas hanya dengan menggunakan alat dekripsi canggih dengan waktu yang cukup lama. Keamanan Anda juga tergantung pada kekuatan kata sandi Anda, jadi pastikan tidak memilih kata sandi yang mudah ditebak.

Mengapa Brankas memerlukan inisialisasi?

Memberikan alamat email dan kata sandi untuk menginisialisasi Brankas melindungi konten dan memungkinkan Anda untuk memulihkan kata sandi jika Anda lupa.

Di manakah Brankas?

Akses brankas dengan cara mengeklik dua kali pada ikon Brankas di desktop Windows. Jika terkunci, Brankas akan meminta kata sandi Anda.

Bagaimana cara membuka atau mengunci Brankas?

Klik kanan pada ikon desktop Brankas dan pilih opsi yang Anda inginkan. Anda harus memberikan kata sandi ketika membuka Brankas.

Berkas mana yang harus saya lindungi?

Anda mungkin ingin menggunakan Brankas untuk melindungi berkas seperti ini:

  • Salinan lokal dari kuitansi online atau pesan konfirmasi dari pembelian online.

  • Daftar kata sandi

  • Berkas bisnis rahasia

  • Berkas yang berisi informasi pribadi

Saya lupa kata sandi saya. Apa yang harus saya lakukan?

Anda bisa memperoleh kembali kata sandi Anda menggunakan alamat email yang diberikan saat mengatur Brankas. Untuk mengakses sistem pengembalian kata sandi, klik kanan ikon Brankas di desktop, kemudian pilih Buka atau Buka Brankas, dan klik Ambil kata sandi Anda dengan email di jendela yang terbuka.

Trend Micro secara otomatis akan mengirimkan kata sandi Anda ke alamat email yang diberikan ketika Anda membuat kata sandi, jadi pastikan bahwa Anda dapat mengakses akun tersebut. Jika Anda memberikan alamat email yang salah, maka orang lain mungkin akan menerima kata sandi tersebut.

Dapatkah saya mengubah kata sandi?

Tetap rahasiakan kata sandi Anda agar berkas Anda tetap aman. Jika seseorang mengetahui kata sandi Anda, segera ubah kata sandi tersebut.

Untuk mengedit kata sandi Anda, buka konsol utama perangkat lunak keamanan Anda, klik tombol Pengaturan, buka Pengaturan Lain, dan pilih Kata sandi.

Catatan:

Kata sandi yang sama yang memproteksi Brankas juga melindungi pengaturan perangkat lunak keamanan secara keseluruhan.

Bagaimana saya memilih kata sandi yang kuat?

Ikuti petunjuk di bawah untuk memilih kata sandi yang akan susah ditebak oleh orang lain:

  • Semakin panjang kata sandi, semakin baik.

  • Hindari nama dan kata-kata yang bisa ditemukan di dalam kamus. Jika menggunakan kata-kata yang umum, gunakan pengganti fonetik untuk mengaburkannya. Misalnya, Anda mungkin menggunakan "l8" untuk mengganti "late," atau "f@st_t@lk3r" alih-alih "fast talker."

  • Gunakan kombinasi huruf besar-kecil, nomor, dan karakter lainnya.

  • Hindari pola yang menyerupai "101010" atau "abcde."

Dapatkah saya mengubah alamat email?

Ikuti langkah di bawah untuk mengedit alamat email yang akan menerima pengingat kata sandi Anda.

  1. Buka konsol utama perangkat lunak keamanan Anda, klik tombol Pengaturan.

  2. Buka Pengaturan Lain dan pilih Kata sandi.

  3. Klik tautan Ubah alamat email, kemudian masukkan kata sandi Anda saat ini dan alamat email baru yang ingin Anda gunakan.

Dapatkah saya menggunakan Brankas layaknya folder Windows?

Trend Micro merancang brankas tersebut untuk menyimpan berkas dan folder. Anda dapat menyalin dan memindahkan berkas ke dalam brankas seperti yang Anda lakukan dengan folder Windows. Namu, Brankas berbeda dengan folder Windows biasa dalam beberapa hal:

  • Menyeret berkas atau folder ke dalam Brankas akan memindahkannya ke dalam brankas, bukan menyalinnya, walaupun Anda menekan tombol CTRL sambil mengklik berkasnya.

  • Ketika Anda menyeret berkas atau folder keluar dari Brankas, salinan berkas cadangan akan tetap ada di dalam Brankas.

  • Anda tidak dapat membuat berkas baru secara langsung di dalam Brankas, namun Anda dapat memindahkan atau menyalin berkas baru yang dibuat di tempat lain ke dalam Brankas.

  • Anda tidak dapat mengeklik dan menyeret berkas yang sudah ada dalam Brankas langsung ke dalam folder yang juga tersimpan di dalam Brankas.

Dapatkah saya membuka berkas dalam Brankas?

Ya, Anda dapat langsung membuka berkas yang tersimpan dalam Brankas.

Apa yang akan terjadi jika saya membuka berkas dalam Brankas, kemudian terkunci?

Jika Anda memiliki sebuah berkas dalam Brankas terbuka ketika brankas itu terkunci, cukup masukkan kata sandi Brankas sebelum menyimpannya kembali.

Dapatkah saya membuat berkas dan folder secara langsung dalam Brankas?

Anda dapat membuat folder secara langsung di dalam Brankas, tapi tidak bisa membuat berkas. Ketika Anda sudah selesai mengolah berkas sensitif, pindahkan ke dalam Brankas.

Akankah orang lain yang menggunakan komputer saya memiliki akses ke Brankas?

Orang yang login ke komputer yang sama menggunakan nama pengguna dan kata sandi yang berbeda tidak akan memiliki akses ke Brankas.

Bagaimana saya melaporkan bahwa komputer saya hilang atau dicuri?

Jika komputer Anda hilang atau dicuri, segera segel Brankas melalui layanan Laporan Pencurian. Untuk mengakses layanan tersebut, Anda membutuhkan alamat email dan kata sandi yang Anda berikan ketika inisialisasi. Setelah Anda melaporkan kehilangan komputer, Brankas akan hilang dari desktop dan akan tersegel sendiri. Tak seorang pun yang akan bisa membuka Brankas tersegel sampai Anda melaporkan bahwa komputer telah ditemukan.

Seberapa cepat segel Brankas tertutup setelah saya melaporkan kehilangan atau pencurian komputer?

Dengan tersedianya koneksi Internet, Brankas secara rutin menghubungi Trend Micro untuk memeriksa status komputer Anda. Jika Anda melaporkan kehilangan atau pencurian komputer, Brankas akan hilang dari desktop dan langsung tersegel kapan pun pemeriksaan Brankas berikutnya dilakukan.

Apakah Brankas akan terkunci atau terbuka setelah saya menyalakan ulang komputer saya?

Ketika komputer Anda dinyalakan ulang, Brankas akan terkunci demi keamanan Anda. Brankas juga akan terkunci ketika komputer Anda kembali dari mode Screen Saver.

Bagaimana cara saya mendapatkan kembali akses ke Brankas setelah memulihkan komputer?

Anda harus melaporkan bahwa komputer Anda telah ditemukan melalui layanan Laporan Pencurian. Brankas memeriksa layanan ini secara rutin untuk menentukan status komputer Anda. Brankas akan muncul kembali di desktop Windows Anda dan membuka segel sendiri secara otomatis sesudah Anda melaporkan bahwa komputer telah dipulihkan. Setelah membuka segel, Brankas akan tetap terkunci sampai Anda memasukkan kata sandi yang benar.

Apa yang akan terjadi jika saya tidak sengaja menghapus folder Brankas?

Anda tidak dapat menghapus ikon Brankas dari desktop, namun Anda dapat menghapus folder saja dengan cara yang lain. Menghapus folder Brankas juga akan menghapus semua berkas yang diproteksi di dalamnya.